Toshiba Corp. pioner dalam form factor harddisk mini, mengumumkan penambahan 2 hardisk ke jajaran HD 2.5 inchi ber-RPM 5400. Hardisk yang dimaksud adalah MK7559GSXP menandai hardisk dengan densitas areal (area density) tertinggi di kelasnya dan berkapasitas 750 GB. Sampel media penyimpanan ini bakal muncul bulan ini. Seperti dijelaskan sebelumnya, areal density MK7559GSXPadalah 839,1 M/mm per segi. Artinya tiap milimeter persegi, hardik ini mampu mampung 839,1 MB. Angka ini mendekati hampir 1 GB. Tentunya produk ini sangat ideal buat aplikasi mobile yang kapasitas menjadi kunci utama. Aplikasi mobile meliputi notebook dan hardisk eksternal.
Selain hardisk tersebut Toshiba Corp. juga mengenalkan MK1059GSM yang mempunyai 3 platter, tinggi 12,5 mm dan berkapasitas 1 TB.Sebelumnya kapasitas segendut ini hanya didominasi hardisk berform factor besar (3.5 inchi). Kehadirannya tentu menjadi solusi bagi pengguna yang ingin menghadirkan ruang kapasitas penyimpanan yang besar bagi perangkat mobilenya.
Kembali menyoal MK7559GSXP. Konsumsi power hardisk ini mencapi 14% lebih sedikit dibanding generasi sebelumnya. Selain efisien dalam power, produk ini juga menerapkan kebijakan lingkungan ala Toshiba, yakni penggunaan komponen-komponen yang mampu mengurangi ketergantugan pada bahan kimia berbahaya.
Info: http://www.toshiba.com
Thursday, April 1, 2010
Hardisk 2.5 inchi Dari Toshiba - MK7559GSXP
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment