Astragraphia meluncurkan Fuji Xerox ApeosPort IV dan DocuCenter IV, piranti yang memiliki kemampuan fungsi print, scan dan fotokopi dengan menggunakan konsep GreenOffice dan mengaplikasikan teknologi ramah lingkungan.
Teknologi ramah lingkungan yang dipakai dalam piranti terbaru Fuji Xerox ini ialah penggunaan biomass plastic yang mengandung ampas jagung untuk beberapa bagian mesinnya, kemudian print head yang menggunakan LED yang membuat konsumsi listrik berkurang hingga 45%, pemakaian fuser baru dengan teknologi Induction heating yang membuat waktu start up hanya 3detik dan penggunaan emulsion aggreagate-Eco Toner. Untuk menciptakan area kantor yang lebih peduli lingkungan, Astragraphia menawarkan konsep "Eco Smart Work Place" yang fokus pada tiga hal, yakni optimalisasi output dengan mengoptimalkan penggunaan mesin dengan melakukan kontrol terhadap penggunaan optimalisasi peralatan TI dan manajemen dokumen dengan mengurangi jumlah server menjadi satu sistem penyimpanan terpadu, serta optimalisasi print on demand yang hanya mencetak dokumen diperlukan, tanpa menyimpan stock hard copy.
Harga: Rp100juta-250juta
Info:www.astragraphia.co.id; http://www.support.xerox.com/
Tuesday, March 30, 2010
Fuji Xerox ApeosPort dan DocuCenter
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment