Showing posts with label Canon Powershot. Show all posts
Showing posts with label Canon Powershot. Show all posts

Tuesday, May 8, 2012

Canon Powershot G1X Kamera Saku Fitur Profesional



Canon minggu ini merilis kamera digital baru keluarga PowerShot, yakni Canon G1X. Produk baru ini dikhususkan pangsa pasar konsumen amatir yang masih memerlukan fitur layaknya kamera profesional. Powershot G1X merupakan penerus dari seri G yang sebelumnya sudah ada, dimana pada seri ini terdapat fitur bukaan yang lebar f/2.5-16 dan 4x optical zoom atau yang setara dengan 28 hingga 112 milime­ter, sedangkan untuk ukuran sensor CMOSnya memiliki 1.5 inch dengan depth of field yang mendalam. Burst shootingnya jugs mampu hing­ga 6fps atau kurang lebih 4.5 fps sewaktu di posisi ukuran resolusi penuh.

Kamera ini ditujukan bagi para penggemar fotografi simpel. Kamera ini mengusung teknolo­gi unggulan dari jajaran DSLR EOS, seperti sensor CMOS berukuran 18,7 x 14 mm dan resolusi sebesar 14,3 megapixel.

Dengan memanfaatkan prosesor DIGIC 5, sis­tem HS, dan kecepatan ISO yang dapat dinaikkan hingga 12.800, sekalipun pengambilan foto dilakukan dalam kondisi pencahayaan yang minim.

Kendati subjek foto.bergerak dengan cepat, hasil berkualitas tinggi ini tetap dapat dicapai tanpa bantuan tripod ataupun flash. Selain itu, prosesor DIGIC 5 memungkinkan pengguna untuk mengambil foto secara beruntun hingga kecepatan 6fps atau 4,5fps dalam resolusi penuh

Untuk mengimbangi persaingan kamera digi­tal ini sudah mampu menyuguhkan format RAW. Berbekal processor Digic 5 mampu memberikan kualitas jepretan mantap. Produk Canon PowerShot G1X memasarkan produk ini dilabel dengan harga Rp 6.750.000.