Wednesday, November 10, 2010

Galaxy GeForce GTS 450 Hall of Fame (HOF)

Galaxy melesat meninggalkan lawannya dengan mengenalkan premium custom design graphics card GeForce GTS 450 dengan nama sangar HOF (Hall Of Fame). GTS 450 HOF mengunakan core berkecepatan di atas 1000 MHz. Angka ini melesat meninggalkan kecepatan graphics card serupa kelas overclock yang ditawarkan Paint of View (TGT-Beast @ 920 MHz); Gigabyte (WindForce XOC @ 930 MHz), Colorful (iGame @ 900 MHz), juga EVGA (FTM Edition @ 930MHz).
Graphics card Galaxy ini menggunakan 4+1 phase VRM untuk mengalirkan power, yang disedot dan single 6-pin power connector, dan mengandalkan powerful coaling rancangan Arctic Cooling, dan GDDR5 memory chip besutan Samsung dengan latency minim (0.4 ns).
Memory interface digenjot pada 1025 MHz (4100 MHz GDDRS effective), sementara CUDA core dipacu sampai 2000 MHz. Sayangnya, detail harga dan distribusinya masih belum dibeber.
Sumber :
Harga : N/A

Tuesday, October 19, 2010

Samsung SE-S084D & SH-B123

Samsung sebagai salah satu produsen elektronik dan teknologi informatika terbesar dunia, kembali berinovasi dalam hal teknologi ODD (Optical Disc Drive) yang dapat meningkatkan produktivitas dengan mempersembahkan perangkat terbarunya, yaitu eksternal DVD Writer SE-S084D dengan design dan warna yang trendy. Kecepatan baca dan tulisnya 8x karena catudaya yang digunakan berasal dari device malalui koneksi USB 2.0. Memiliki ukuran yang ramping dan praktis serta hadir dengan ragam warna seperti hitam, silver, putih, kuning, merah, pink dan biru. Produk berikutnya adalah Blue Ray Combo Drive SH-B123 dengan kemampuan baca tercepat di dunia. membaca BD-ROM dengan kecepatan mencapai 12x rate performance, CD dengan kecepatan hingga 48x dan DVD dengan kecepatan maksimum 16x. Namun Blue Ray Combo Drive ini hanya bisa menulis CD/DVD saja belum bisa BlueRay. Tersedia software Cyberlink Powerproducer Samsung di dalam paketnya.

info : www. samsungodd.com
harga :

Saturday, October 16, 2010

Iomega HDD Portable USB 3.0

Iomega mengumumkan line up HDD portablenya ke dalam interface SuperSpeed USB 3.0 yang sebelumnya menggunkan USB 2.0. Produk Iomega Ego ini akan terus bergerak memimpin pasar, dikarenakan harga produk yang ditawarkan disesuaikan dengan harga HDD portable USB 2.0. Tidak hanya harga yang terjangkau, Iomega Ego juga memiliki keamanan lebih dengan dukungan AES 256 hardware encryption, serta paket software dari Iomega seperti Iomega's QuickProtect, v.Clone dan Tren Mikro Internet Security.
Iomega HDD portable dengan ukuran mini 2.5 " tersebut tersedia dengan kapasitas 500Gb dan 1 Tb. untuk desain tersedia warna merah, biru dan silver. Iomega juga menawarkan kartu adapter USB 3.0 (dijual terpisah) untuk dikoneksikan pada port USB2.0 di laptop dan komputer dekstop, sehingga pengguna dapat merasakan kecepatan transfer USB 3.0 10x lipat dibandingkan USB 2.0.
Info : www.iomega.com
harga : $114 (500GB)
$189 (1TB)
$39.99 (adapter)

Saturday, September 25, 2010

Dell Streak Mini 5

Produk keluaran baru dari Dell yang diberi nama Dell Streak atau juga dikenal dengan nama Dell Mini 5 ini ikut menyemarakkan pasaran ponsel Android yang akhir-akhir ini menjadi tren di kalangan pengguna ponsel sedunia. Ponsel ini menggebrak jajaran ponsel cerdas lainnya dengan mengusung beberapa fitur unggulan seperti penggunaan Processor Qualcomm Snapdragon QDS8250 1 Ghz, 512 Mb ROM, 512 Mb RAM serta kapasitas memory yang mencapai 16 Gb. Untuk fitur konektifitasnya Dell telah mendukung HSDPA yang mampu memberikan layanan kecepatan data hingga 7,2 Mbps serta teknologi HSUPA untuk fungsi upload data dengan kecepatan 5,76 Mbps.
Dell Streak juga telah dilengkapi dengan 2 kamera yang salah satunya digunakan untuk mendukung video calling. Kamera utama 5 MP, autofocus, dual-LED flash serta fitur Geo-Tagging dan Face and Smile Detection, fitur ini akan mampu menghasilkan kualitas gambar yang sangat jernih. Anda tertarik .....

Info : www. Dell.comHarga : $550